Lawan insecure, ini alasan wajib nonton Oh My Venus di Vidio.
Oh My Venus merupakan drama Korea yang terkenal tahun 2015. Drama Korea berjumlah 16 episode ini bergenre romantis komedi, yang dibintangi oleh Shin Min Ah sebagai Kang Jo Eun, dan So Ji Sub sebagai Kim Young Ho.
Sinopsis
Drama Korea Oh My Venus bercerita tentang Kang Jo Eun yang merupakan primadona saat SMA. Ia memiliki wajah yang cantik serta tubuh yang proposional sebagai seorang model. Bahkan ia sampai mendapat julukan Venus di Daegu. Meskipun Jo Eun berpotensi menjadi model, ia tidak mau memanfaatkannya dan lebih memilih bercita-cita menjadi pengacara.
16 tahun kemudian, Jo Eun akhirnya berhasil menjadi pengacara yang bekerja di sebuah firma hukum. Namun semuanya telah berubah, tubuh Jo Eun lebih berisi, dan sudah tidak seperti dulu lagi. Jo Eun telah mencoba berbagai cara untuk diet, akan tetapi hasilnya nihil. Suatu hari Jo Eun harus pergi ke Amerika Serikat untuk pekerjaannya. Saat berada di pesawat menuju pulang ke Korea, tiba-tiba ia terjatuh dan tak sadarkan diri. Kemudian ia ditolong oleh seorang pelatih sekaligus dokter bernama Kim Young Ho. Setelah Jo Eun sadar, Young Ho menjelaskan kepada Jo Eun bahwa ia terlalu banyak mengonsumsi kopi dan obat diet. Sesampainya Jo Eun di Korea ia langsung bergegas ke rumah kekasihnya, Woo Shik. Betapa terkejutnya Jo Eun melihat Woo Shik berselingkuh dengan sahabatnya sendiri. Sejak saat itulah Jo Eun mulai dekat dengan Young Ho. Young Ho banyak membantu Jo Eun untuk diet, dan mencintai Jo Eun apa adanya.
Baca Juga: Sinetron Indonesia Ini Sedang Booming
1. Adegan Romantis Shin Min Ah dan So Ji Sub
Adegan romantis Shin Min Ah dan So Ji Sub memang membuat semua penonton baper karena chemistry yang mereka bangun dalam Oh My Venus. Ditambah, mereka harus menampilkan adegan-adegan kocak dan romantis yang sukses membuat penonton terhibur. Selain itu, alur cerita Oh My Venus sangat cepat dan mudah dimengerti. Saking kuatnya chemistry yang dibangun oleh Shin Min Ah dan So Ji Sub, kerap kali para penggemar menjodohkan mereka berdua di kehidupan nyata.
2. Mengandung Pesan untuk Melawan Insecure
Dalam drama Korea Oh My Venus, Shin Min Ah merubah penampilan terutama dengan berat badannya. Untuk menunjukkan totalitasnya, Shin Min Ah rela menggunakan lapisan bantalan agar terlihat gemuk dalam perannya sebagai Kang Jo Eun. Dari Oh My Venus kita belajar untuk melawan insecure atau rasa tidak percaya diri. Meskipun hidup sehat itu perlu, namun jangan sampai mengurangi rasa percaya diri dan merasa nyaman dengan tubuh kita, agar bisa menerima segala kekurangan yang dimiliki.
Jangan sampai kelewatan untuk nonton kisah cinta Kang Jo Eun dan Kim Young Ho dalam Oh My Venus. Nonton streaming Oh My Venus secara gratis, melalui aplikasi Vidio.
Penulis: Nida Zhafira P.
0 Comments